Home About Instagram Stuffs Wordpress Facebook

Minggu, 05 Juli 2015

Resensi: KKPK Terhipnotis Twitter


 Hai! Kemarin, aku dibeliin ibuku tiga buku baru. Wah, salah satunya ada yang buku KKPK yang sudah lama aku idamkan. Apa yaaa? Terhipnotis Twitter! Ini karyanya kak Tiara. Keren. Baiklah, kita mulai awal resensinya.
KKPK Terhipnotis Twitter
Judul buku: Terhipnotis Twitter
Pengarang: Mutiara Nurul Izzati
Penerbit: DAR! Mizan
Tahun terbit: Cetakan I, Sya'ban 1436 H/Juni 2015
Tebal buku: 113 halaman

Novel Terhipnotis Twitter karya pertama Kak Tiara sangat menarik

Novelnya bercerita tentang seorang anak yaitu bernama Nayya, yang dianggap kuno oleh temannya, karena enggak punya Twitter. Nayya mencoba untuk membuat twitter, namun dia enggak tahu caranya. Jadinyaaa ... dia minta tolong kakaknya, deh. Kakaknya bilang, lagi banyak pekerjaan. Nayya punya target, kalau ulangan IPS dia seratus, kak Fatma (kakaknya) akan memberikan surprise. Apaan, tuh?

Kak Fatma memberinya surprise akan mengajarkan Nayya membuat twitter.Nayya seneng, deh. Tapi, Nayya diejek lagi sama temannya. Gaptweet (Gagap twitter). Sebab, Nayya belum tahu, cara mengatur bahasa di Twitter. Nayya diberitahu oleh temannya yang mengaku 'Update' itu cara mengganti bahasa di twitter. Bisa, deh.

Nayya sering main twitter, sampai nilai latihan ujiannya tujuh semua. Tuh, kan. Gara-gara twitter, nilai Nayya turun drastis. Hmm ... akankah Nayya lulus ujian dengan NEM yang tinggi? Baca selengkapnya kisah seru ini di bukunya.

Novel perdana kak Tiara ini sangat cocok untuk dibaca oleh anak-anak. Kenapa? Karena anak-anak harus bisa mengetahui dampak negatif dari twitter. Nah, kalau sering-sering main twitter, bisa 'terhipnotis' lho, karena ada sihir yang bisa merasukki tubuh kalian *ah_bercanda_doang_kok. Maksudnya, sihirnya itu adalah: mention yang kalian replay nggak bakal bisa berhenti kalau kamu me-replay-nya kembali. Jadi, gunakan twitter itu sebaik-baiknya, ya. Aku saja enggak punya twitter. Belum boleh.

Beli buku ini! Dijamin, keren abiizzzz ....

10 komentar:

  1. Hihi.. Makasih banyak buat resensinya, Vivi! ^^ Iya nih, karena kalo main twitter terus, kita sibuknya sama twitter dehh, hihi :D aku share di blog aku yaa? ^_^

    BalasHapus
    Balasan
    1. sama-sama Kak Tiara. boleh kok, kak, kalau di share di blognya kakak. aku malah seneng banget. :)

      Hapus
  2. Keren nih reviewnya Kak.... good job (k)

    BalasHapus
  3. Keren ih...blognya kak Vivi..., ajarin budhe doong...;)

    BalasHapus
  4. Vivi pinter loh nulis review-nya, bagus banget :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. hihihi ... makasih ya bude :-)

      Hapus
  5. hai kak vivi ini aku nailah waw bagus review nya aku paling suka yang my love diary

    BalasHapus
    Balasan
    1. hai Nailah. wah, makasih ya Nailah, kalau kamu suka. :))

      Hapus